Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Wali Kota Kupang, Pamit

Kontributor : GOE Editor: Sintus
Wali Kota Kupang Dr. Jefri saat berada di atas panggung Pentas Kesenian Tradisional tingkat SD dan SMP se-Kota Kupang Kamis, (04/08)

KUPANG, FLOBAMORA-SPOT.COM – “Di sini beta juga mohon pamit sebagai Walikota Kupang, Karena tanggal 22 Agustus ini sudah berhenti dari jabatan Walikota”. Demikian disampaikan Wali Kota Kupang Jefri Riwu Kore di hadapan ratusan guru, orangtua dan siswa usai menyampaikan sambutan singkatnya di hari ke-3 pelaksanaan kegiatan Pameran Edukasi dan Pentas Kesenian Tradisional tingkat SD dan SMP se-Kota Kupang Kamis, (04/08), di halaman Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kupang.

 

Jefri Riwu Kore tidak lupa mengapresiasi para guru dan orang tua siswa yang telah dengan semangat dan susah payah melatih anak-anak untuk mencintai dan mengangkat tradisi sebagai talenta yang ada dalam diri setiap anak.

 

“Hari ini kita liat ratusan anak bisa tampil dengan luar biasa sehingga nantinya bisa percaya diri tampil dan menguasai tarian adat yang menjadi talenta yang ada dalam diri anak, karena itu saya sampaikan terimkasih banyak untuk semua ini,” kata Riwu Kore.

 

Selanjutnya Jefri Riwu Kore menyatakan rasa hormatnya dan menyampaikan terimakasi kepada semua guru dan para org tua yang dengan dusah payah berjuang membina seni yang ada dalam diri anak-anak.

 

Pada akhir sambutan tidak ada promosi dan kampanye untuk kembali memilih dirinya sebagai Wali Kota Kupang periode berikutnya kecuali kata-kata permohonan pamit karena masa tugas sebagai Walikota akan berakhir 22 Agustus mendatang. (Goe)

  • Bagikan