Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Babinsa – Masyarakat dan Petugas PLN Bersihkan Jaringan Listrik

OELAMASI, FLOBAMORA-SPOT.COM – Guna mencegah terjadinya gangguan listrik dan timbulnya korban jiwa, Babinsa Koramil 1604-06/Batakte Sertu Jhenry Tualaka bersama petugas PLN dan warga emangkas ranting-ranting Pohon di sepanjang jalur jaringan listrik di RT. 009 RW. 005 Dusun Tesabela Kecamatan Kupang Barat Kabupaten Kupang.

Babinsa Sertu Jhenry Tualaka mengatakan, pohon yang keberadaanya sangat dekat dengan jaringan listrik sengaja di tumbangkan dan dibersihkan oleh petugas agar tidak mengenai kabel listik yang dikhawatirkan dapat mengganggu aliran listrik.

Sertu Jhenry Tualaka menjelaskan jika tidak diantisipasi dari sekarang dikhawatirkan akan mengenai tiang maupun kabel listrik PLN.

Pembersihan dan pemangkasan pohon yang menghalangi kabel listrik sangat penting dilakukan, untuk mencegah terjadinya korsleting listrik akibat gangguan dari ranting pohon maupun pohon tumbang.

“Jaringan kabel PLN ini harus kita perhatikan kebersihanya dan harus steril dari gangguan ranting-ranting Pohon, karena dapat menyebabkan korsleting listrik yang dapat membahayakan masyarakat pengguna jalan,” ungkap Babinsa.

Ia menghimbau masyarakat agar lebih berhati-hati serta waspada dalam menghadapi cuaca saat ini, dimana angin kencang dapat menyebabkan terjadinya pohon tumbang, yang dapat membahayakan jiwa.

“Sudah sepatutnya menjadi tanggung jawab saya memberikan kontribusi untuk keamanan dan untuk menghindari hal – hal yang tidak diinginkan yang dapat membahayakan keselamatan masyarakat binaan saya,” ungkapnya. (Pendim1604/Kupang)

  • Bagikan