Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

As I Serahkan Hewan Kurban Dari Presiden, Disaksikan Bupati Kupang

Kontributor : Merc Editor: Sintus
As I Sekda prov NTT Bernadeta Usboko menyerahkan secara simbolis hewan kurban diterima Imam Masjid Babusallam Oesao Minggu (10/7/22) disaksikan Bupati Kupang Korinus Masneno.

OELAMASI, FLOBAMORA-SPOT.COM – Presiden RI Jokowi menyumbangkan hewan kurban kepada umat Muslim di Masjid Babusallam Oesao Kecamatan Kupang, kabupaten Kupang.

 

Bantuan diserahkan As I Sekda Provinsi NTT disaksikan Bupati Kupang Korinus Masneno Minggu (10/7/22).

 

Bupati Kupang mengucapkan terima kasih kepada semua yang hadir, khususnya Asisten I Propinsi NTT yang mewakili Gubernur dalam penyerahan hewan kurban sumbangan Presiden RI Joko Widodo.

 

Masneno mengakui, Ini merupakan suatu kebanggaan tersendiri bagi Pemerintah dan masyarakat kabupaten Kupang khususnya jamaah Masjid Babussalam Oesao. Untuk pertama kalinya kabupaten Kupang mendapatkan sumbangan Presiden RI.

 

“Tahun lalu, saya juga berkurban di sini tapi hanya secara internal saja, tapi tahun ini kita dapat berkah kurban hewan dari Presiden RI dengan bobot 980 kg”, ujarnya.

 

Karena itu, atas nama Pemerintah dan masyarakat kabupaten Kupang, terkhususnya umat muslim, Bupati Korinus menyampaikan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo yang telah memperhatikan NTT, lebih khusu Oesao, kabupaten Kupang.

 

“Tahun ini kabupaten Kupang ketiban rejeki dari orang-orang besar, dari Gubernur NTT hingga Presiden RI. Atas perhatian mereka terhadap kabupaten Kupang, saya titipkan salam hormat kami semua kepada Gubernur NTT atas perhatiannya kepada kami. Semoga apa yang diberikan dapat bermanfaat bagi amal ibadah kita kepada Tuhan dan sesama manusia”, tutup Masneno.

 

Pada kesempatan ini juga, Asisten I Propinsi NTT, Bernadetha M. Usboko, menjelaskan, Idul Adha memiliki makna peristiwa iman dan ketaatan manusia terhadap perintah Allah.

 

“Sama halnya dengan kita mensyukuri dan berbagi dengan sesama kita yang berkekurangan seperti yang telah dilakukan oleh Bupati, Gubernur dan Presiden RI yang menunjukkan bukti cintanya kepada para masyarakat”, ujarnya.

 

Dia menegaskan, peristiwa ini harus dimaknai dan dirasakan untuk maju bersama dalam NTT bangkit menuju sejahtera.

 

Dia mengatakan, hewan kurban hari ini menjadi simbol pemberian diri, dari dompet kita yang diberikan dalam bentuk hewan kurban bagi setiap orang yang berkekurangan.

 

“Ini juga menjadi pesan bagi kita, baik pada aspek ibadah maupun aspek sosial. Saya harap, nilai toleransi ini tetap dijaga di NTT terkhusus di kabupaten Kupang, yang menjadi bukti nyata dari nilai Pancasila dan nilai kerukunan. Manfaatkan potensi yang ada melalui sumber daya yang dimiliki. Selamat merayakan hari Raya Idul Adha bagi para jamaah Masjid Babussalam Oesao”, tutup Bernadetha.

 

Untuk diketahui, jumlah hewan kurban yang ada di Masjid Babussalam Oesao berkisar 86 ekor, diantaranya 71 ekor kambing dan 15 ekor sapi.

 

Turut hadir, Camat Kupang Timur Deny Tadoe, Staf Ahli Bupati Paulinus Ati, Asisten III Sekda Kabupaten Kupang Novita Funay, Danramil Kutim Khairul Anwar, Ketua Panitia Kurban Rusman, tokoh agama, tokoh masyarakat dan pers.

  • Bagikan