Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Umat Katolik Bello Rayakan Minggu Palem

KUPANG, FLOBAMORA-SPOT.COM – Paskah Datang lagi di tengah Pandemic Covid-19 melanda umat manusia.

 

Tahun 2021 ini hari Minggu Palem jatuh pada 28 Maret. Hari itu, seluruh umat Katolik sejagat berbondong-bondong mendatangi gereja dengan daun palem di tangan.

 

Perayaan ini dikenal dengan peringatan masuknya Yesus ke kota Yerusalem sebelum Ia dikorbankan dan bangkit kembali, sesuai kepercayaan umat Katolik.

 

Perayaan ini dirayakan pula umat di gereja-gereja Katolik di Kota Kupang NTT. Tak ketinggalan umat Stasi Santu Agustinus Bello Paroki Santu Fransiskus Asisi Kolhua Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur.

 

Meskipun perayaan Misa baru dimulai pukul 07.00 wita namun pagi-pagi benar seluruh umat sudah memadati halaman gereja.

 

Romo Dus Bone, Pr yang memimpin perayaan misa pagi itu, mengawali seluruh rangkaian Misa dengan pemberkatan daun palem di halaman gereja, dilanjutkan imam berkeliling dan memberkati daun palem yang ada di tangan umat.

 

“Perayaan Minggu Palma ini adalah sebuah peristiwa iman yang sangat istimewa karena sebagai Pembuka pekan suci sebelum Yesus mati dan bangkit dari kematian-Nya di kayu salib”, ujar RD Dus Bone dalam homilinya.

 

Ketua KUB Santa Maria Virgo Kapela Bello Rober Fidianto, usai misa Minggu Palem (28/3/21) mengatakan, Daun palem yang telah diberkati Imam, biasanya akan dibawa pulang untuk dipasang di rumah masing-masing sebagai tanda telah siap untuk memasuki Paskah.

 

“Dan pada tahun berikutnya Daun palem yang sudah diberkati saat prosesi ibadah akan dibakar dan digunakan untuk perayaan Rabu Abu”, pungkasnya. (goe)

  • Bagikan