Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Warga Tiga Desa, Datangi Kantor Desa Tunfeu. Ada Apa ?

Kades Tunfeu Martinus Leli usai memberikan ketrangan kepada Media Senin (2/8/21)

OELAMASI, FLOBAMORA-SPOT.COM – Pemerintah melaui Kantor Pos mulai menyalurkan beras bagi ratusan keluarga Penerima manfaat yang terdampak Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Kabupaten Kupang.

 

Mereka yang berhak menerima adalah yang terdata sebagai Penerima Bantuan Sosial Tunai (BST) dan Program Keluarga harapan (PKH).

 

Pembagian beras di 3 desa masing-masing Desa Oelomin, Tunfeu dan Besmarak dipusatkan di kantor Desa Tunfeu.

salah satu warga desa Oelomin saat mengambil beras di Kantor Desa Tunfeu Senin (2/8)

“Penerima BST dan PKH di tiga desa itu yakni Oelomin jumlah penerima BST 79 orang PKH 73, Tunfeu BST 98 penerima, PKH 79, Besmarak BST 38, PKH 37 orang”, jelas Kades Tunfeu Martinus Lely kepada Tirilolok di Kantor Desa Tunfeu Senin, (2/8/21).

 

Ia menambahkan, setiap Penerima manfaat baik BST maupun PKH menerima 10 Kg beras.

 

“Penerimaan BST pada tahap I – III berupa uang dan saat ini ditambah, beras”, ujarnya.

 

Pihak PT Pos Indonesia selaku penyalur melalui Koordinator lapangan Alfonso Dacosta mengatakan, jumlah Penerima bantuan beras PPKM di tiga desa tersebut adalah 404 orang.

 

“Di desa lain juga ada pembagian beras sedangkan beberapa desa lainnya masing-masing, desa Oben 165 KPM, Oepaha 63 KPM, Oemasi 115 KPM, Oenif 81 KPM, Usapi Sonba’I, 110 KPM, Desa Taloetan 122 KPM, Desa Bone 163 KPM dan Tasikona 55 KPM”, pungkasnya. (Sintus)

  • Bagikan