Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Letkol Jimy Rihi Tugu:”Jangan Terjebak  Narkoba”

prajurit kodim 1604 / Kupang ikut sosialisasi P4GN Rabu, (18/11)

KUPANG, FLOBAMORA-SPOT.COM – Guna memberikan pemahaman serta mencegah dan memberantas peredaran dan penyalahgunaan narkoba. Kodim 1604/Kupang menggelar kegiatan Sosialisasi Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) Triwulan IV Tahun 2020 bagi personel Prajurit dan ANS jajaran Kodim 1604/Kupang  yang berlangsung di Aula Makodim 1604/Kupang Jln. Mohammad Hatta No. 22, Kelurahan Fontein, Kecamatan Kota Raja, Kota Kupang, Rabu (18/11/2020).

 

Dandim 1604/Kupang Letkol Inf Jimmy Rihi Tugu yang diwakili oleh Pasiintel Kodim 1604/Kupang Mayor Inf Mohammad Haryono minta prajurit, ASN agar tidak terjebak dalam penyalahgunaan Narkotika, baik keterlibatannya secara langsung maupun tidak langsung sehingga benar-benar dapat menjauhi barang haram tersebut.

 

Menurut Mayor Mohamad, sosialisasi P4GN ini merupakan program yang secara rutin dilaksanakan setiap triwulan, dimana saat ini sudah masuk pada Triwulan IV Tahun 2020. Ini merupakan perintah satuan atas yang harus dilaksanakan oleh satuan bawah (Kodim).

 

“Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah sejak dini serta memantau personel Kodim 1604/Kupang agar tidak terlibat sebagai pengedar atau pengguna Narkoba dan diharapkan para peserta sosialisasi agar memahami dan mengerti dampak buruk Narkoba”, ucap dia.

 

Pasiintel memberikan penekanan kepada Prajurit dan ASN jajaran Kodim 1604/Kupang untuk tidak mencoba, mendekati, mengedarkan dan mengkonsumsi barang haram tersebut.

 

“Ingat, satuan tidak akan pernah memberikan toleransi kepada Prajurit atau ASN yang terlibat dalam kasus narkoba ini,” tegasnya.

 

Lebih lanjut, Pasi Intel berpesan agar seluruh anggota Kodim 1604/Kupang baik militer maupun ASN untuk berkomitmen didalam melaksanakan tugasnya anggota benar-benar terbebas dari barang haram tersebut karena akan merusak diri sendiri maupun orang lain. (Pendim1604/Kupang)

  • Bagikan