Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Drastis, Pertambahan Angka Kasus Covid-19, di Kabupaten Kupang

Kontributor : MPE_PKP Editor: Sintus
Bupati Kupang, Korinus Masneno

OELAMASI, FLOBAMORA-SPOT.COM – Kenaikan Kasus Covid-19 cukup drastis kembali terjadi di Kabupaten Kupang. Kondisi ini terjadi Rabu (19/1/22) dimana ada 13 kasus baru diumumkan Satgas Covid-19.

Jumlah specimen  RT-PCR yang dikirim ke Laboratorium sejak 1 – 19 Janauri 2022 sebanyak :292. Jumlah specimen penduduk berdomisili di Kabupaten Kupang 291, seluruhnya belum mendapa jawaban hasil pemeriksaan.

“Masih dirawat dan isolasi saat ini 47 orang dengan rincian, di Kupang Tengah isolasi Mandiri 1 orang lama dirawat 9 hari, 1 orang lagi lama dirawat 1 hari. Kupang Barat isolasi mandiri ada 13 orang lama dirawat 1 hari., 31 orang dirawat selama 4 hari, 1 orang 6 hari. Total 47 orang”, urai Ketua Satgas Covid-19 Kabupaten Kupang Ir. Obet Laha dalam rilis yang dikirim Kabag protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Kupang Marta Para Ede, SH kepada media, Kamis malam (20/1/22).

 

Mengenai Capaian Vaksinasi di wilayah itu Sekda Kabupaten Kupang itu menjelaskan,untuk SDM Kesehatan, dosis I: 1931 (123,94%), dosis II: 1.822 (118,55%), dosis III: 1.265 (81,19%).

Lansia, dosis I   : 15.959(52,80%), dosis II : 8.147 (26,96%), dosis III: 83 (0,27%).

 

Petugas Publik, dosis I  : 35.248 (125,34%), dosis II: 28.925 (102,86%), dosis III   : 141 (0,50%).

Masyarakat rentan dan umum, dosis I     : 100.792(55,65%), dosis II : 54.731 (30,22%), dosis III: 476 (0,26%).

Remaja, dosis  I            : 32.321 (79,98%), dosis II : 20.201 (49,99%).

Anak-anak, dosis I: 3.225 (9,28%), dosis II: 16 (0,05%).

 

“Total cakupan vaksin dosis I: 189.476 (67,33%), dosis II : 113.842 (40,45%), dosis III: 1.965 (0,70%)”, pungkasnya.

  • Bagikan