Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Kasus Baru di Kabupaten Kupang Bertambah 6 Orang

Ketua Satgas Covid-19 kabupaten Kupang Ir. Obet Laha

KUPANG, FLOBAMORA-SPOT.COM – Satuan Tugas Covid-19 Kabupaten Kupang merilis data terbaru Kamis (2/9).

“Tambahan kasus baru 6 orang. Total 2.619. Sembuh hari ini 31, total sembuh 2. 466 orang”, jelas Ketua Satgas Covid-19 Kabupaten Kupang Ir. Obet Laha dalam rilis yang dikirim Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupatwn Kupang Martha Para Ede, S.H kepada Media Kamis malam.

Ia menjelaskan, jumlah meninggal hari ini tidak ada. “Posisi masih 69 orang yang meninggal”, tambah dia.

Lantas berapa pasien Covid yang sedang dirawat ? “Yang dirawat di Rumah Sakit hanya 1 kasus hari ini. Total 6. Tidak ada yang dirawat terpusat. Yang isolasi Mandiri hari ini 6. Total samlai hari ini 78 orang menjalani isolasi mandiri”, kata dia.

 

Ia menambahkan, jumlah testing PCR hari ini 6 orang. Total 4.319.

“Jumlah Testing Rapied antigen 44, total 5. 389”, jelasnya.

Mengenai capaian Vaksinasi sampai hari ini Sekda Kabupaten Kupang itu mengatakan, dosis I hari ini 1.113. Total sudah mencapai 82. 216. Dosis II 402 hari ini. Total 39. 983.

 

“Jumlah Penggunaan vaksin yang sudah dilaporkan melalui aplikasi SMILE hari ini sebanyak 2.533. Total 25. 970”, jelas dia.

Stok vaksin di kabupaten / Kota pada Kamis 0. Total 45.

Mengenai fasilitas yang tersedia Obet Laha menjelaskan, Jumlah tempat tidur rawat Covid-19 di Rumah Sakit Sebanyak 17 unit sedangkan di ruang isolasi terpusat sebanyak 66 unit.

“Sementara Oxigen ada 61 tabung oksigen yang tersedia di Rumah Sakit”, pungkasnya. (Rilis)

  • Bagikan