Shierly Manutede:”Sempat Ragu, Ternyata Vaksin Sinovac Aman”

  • Bagikan

OELAMASI, FLOBAMORA-SPOT.COM – Pencanangan Vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat Kabupaten Kupang sudah dimulai di Puskesmas Oesao Jumat (15/1/21). Kepala Kejaksaan Negri Kabupaten Kupang menjadi Penerima pertama dari 10 Penerima yang ditetapkan.

Ki-ka Pasie Intel Kodim 1604/Kupang M. Haryono, Kajari Kabupaten Kipang Shierly Manutede dan Kasat Intelkam Polres Kupang Alberto Ponato usai menerima vaksin perdana dalam pencanangan vaksinasi Covid-19 di puskesmas Oesao Kabupaten Kupang Jumat (15/1)

“Sampai tadi malam (kamis malam-red) saya masih menolak saya cari informasi. Saya masih mencek apakah aman atau tidak. Ternyata aman menurut hati saya”, ujar Kajari Kabupaten Kupang Shierly Manutede dalam kesaksiannya usai menjalani masa observasi setelah disuntik vaksin, di hadapan seluruh hadirin.

 

Menurut dia, secara psikologis dia tidak ada keraguan sedikitpun bakal terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan setelah menerima vaksin Sinovac dari Vaksinator Puskesmas Oesao.

 

“Secara psikologis saya merasa lebih sehat”, ujarnya.

 

Ia mengisahkan, sebelumnya sempat ragu dan mendapat motivasi dari Ketua Pengadilan Negri Oelamasi, Decky AS. Nitbani untuk tidak takut menerima Vaksin Covid-19. “Belum lengkap kalo saya belum cerita ini. Sebelumnya saya dimotivasi oleh kaka saya Ketua PN Oelamasi. Vaksin ini aman adik. Dan puji Tuhan saya orang pertama yang divaksin. Ayo kk ikut vaksin”, ungkapnya balik memotivasi KPN Oelamasi yang disambut dengan senyam-senyum.

 

Pasie Intel Kodim 1604/Kupang M. Haryono menyatakan lega setelah menerima vaksin dari Petugas. “Lega karena dapat menghindarkan virus dari tubuh saya, keluarga saya, satuan saya. Sebagai aparat saya siap mengikuti vaksin Covid-19”, tegas pria asal jawa Timur ini.

 

Kasat intelkam Polres Kupang AKP Alberto H. Ponato, S.I.K, M.H mengatakan, ia sudah banyak menerima vaksin selama ini. “15 vaksin sudah di dalam tubuh saya. Ketika akan berangkat ke Sudan untuk tugas kenegaraan saya diberi vaksin, makanya ketika diminta untuk vaksin Sinovac Saya langsung bilang Pak Kapolres, ijin biar saya saja yang menerima vaksin”, ujarnya.

 

Ia berharap, masyarakat tidak perlu ragu untuk menerima vaksin Sinovac demi menjaga kekebalan tubuh dalam melawan Covid-19. (PKP/Tim).

  • Bagikan