Herman Man: “Sekolah Untuk Kehidupan”

  • Bagikan
Wakil Walikota Kupang Hermanus Man bersama para Guru dan orangtua Murid SDI Oesapa 1 saat pengresmian gedung baru sekolah itu Kamis (9/1/2020)
Herman Man saat menyampaikan sambutannya pada pengresmian gedung baru SDI Oesapa Kecil 1

KUPANG, FLOBAMORA-SPOT.COM –   Perhartian Pemerintah Kota Kupang bagi dunia Pendidikan patut diapresiasi. Kemarin Pemkot mersmikan satu unit gedung baru SDI Oesapa Kecil 1. Pemerintah menyadari masa depan anak bangsa perlu disiapkan dengan baik, demi kehidupan mereka.

“Non schole Sed vitae discimus” yang artinya Sekolah bukan untuk mendapatkan Ijasah tapi untuk kehidupan”, demikian pepatah bahasa latin yang disampaikan Wakil Walikota dr. Hermanus Man dalam sambutannya pada pengresmian Gedung baru SDI Oesapa kecil 1 Kamis (9/1/2020).

Menurut dia, bukan Gedung saja yang baru,  melainkan bagaimana peranan Guru dan Murid harus benar-benar menjadi baru.

“Para Guru dan Orang Tua, harus bekerja sama, agar murid-murid yang  keluar dari gedung baru ini bisa membawa karakter dan watak yang baik dan  berdampak bagi kehidupannya”, tandas Suami Elisabeth Lies Rengka ini.

Ia berharap sekolah ini bisa mejadi kupu- kupu yang  memberi warna agar tidak ada persoalan Agama, suku dan kepentingan, sehingga tetap menjaga tali kasih persahabatan sesuai dengan Tema  Natal.

Seluruh rangkaian kegiatan diawali dengan Ibadat Natal bersama dipimpin oleh Pendeta, Rio Fanggidae dan Romo.Yakobus Longga, Pr. Dengan Tema: “Jadilah Sahabat Bagi Semua Orang dibawah Sub Tema: Yesus Datang Sebagai Sahabat”.

Kegiatan yang berlangsung di halaman Sekolah itu, dihadiri Kadis PPO Dumuliahi Jhami beserta Seluruh jajarannnya dan Orang Tua Murid.

 

 

  • Bagikan