Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

RSUD Naibonat Gelar Seminar Emergency Update 2019


Wabup Kupang Jerry Manafe sedang memberikan arahan pada kegiatan seminar emergency di RSUD Naibonat

Oelamasi, flobamora-spot.com -Pemerintah Kabupaten Kupang melalui Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Naibonat menggelar kegiatan seminar dan workshop emergency update 2019 di aula RSUD Naibonat, Senin (24/6).
Seminar diikuti seluruh perwakilan dari Puskesmas Se-Kabupaten Kupang. Untuk diketahui, Jumlah Puskesmas yang tersebar di wilayah kabupaten Kupang sebanyak 26 Puskesmas.
Wakil Bupati Kupang, Jerry Manafe turut hadir dalam kegiatan ini didampingi Direktur RSUD, Erol Nenobais dan dr. Robinson Fanggidae selaku ketua panitia Kegiatan.
Dalam arahannya, Jerry mengimbau agar dengan diselenggarakannya seminar ini, setiap Puskesmas harus perhatikan apa yang kurang, untuk dilaporkan ke Dinas Kesehatan.
“Jika dalam perjalanan prosesnya bertele-tele silahkan temui saya.
Lakukan pekerjaan dengan benar. Keberadaan kita bukan hanya untuk pamer jabatan bagi yang punya jabatan, tidak ada guna, karena toh pada akhirnya kita kembali ke sang pencipta. Kerjalah dengan hati, sepanjang kita ada, lakukan yang terbaik utk kabupaten kupang. Jabatan hanya titipan, apa yang dipikirkan, dibicarakan harus sesuai dengan yang dilakukan”, tegasnya.
Ia juga tidak lupa berpesan kepada Direktur RSUD Naibonat dan Puskesmas, agar memanfaatkan tenaga medis khususnya tenaga honorer dengan maksimal.
“Janganlah menerima tenaga honor hanya untuk sekedar tambah tenaga tapi tidak ada manfaatnya. Berdayakan tenaga yang punya keahlian dan loyalitas dalam menjalankan tugas dalam melayani masyarakat dengan cepat dan tepat”, tegasnya.
Selain itu, terkait usulan dan saran dari beberapa peserta seminar mengenai perlu adanya tenaga yg membidangi Hukum Kesehatan di RS, penyuluhan sebulan sekali, dan perlu pengadaan obat emergency, Jerry Manafe mengatakan, semua itu pasti akan ditindak lanjuti dengan melibatkan pihak-pihak terkait.
“Saya minta Dinas fasilitasi, bentuk tim kecil ke setiap kecamatan dgn melakukan sosialisasi langsung dengan masyarakat sehingga kebutuhan masyarakat akan pelayanan kesehatan bisa terpenuhi”, harapnya.
“Bangun koordinasi yang baik antar dinas, rumah sakit dan puskesmas. Semuanya ini kita lakukan bersama-sama untuk membangun daerah ini dalam melayani masyarakat kabupaten Kupang lebih sehat, sejahtera, maju dan mandiri”, tambahnya lagi.
Ketua Panitia kegiatan dr.Robinson Fanggidae,Sp.An menggambarkan tujuan utama diselenggarakannya kegiatan ini adalah kasus emergency yang sangat tinggi dengan rujukan yang makin banyak.
” Untuk jangka pendeknya dilakukan dulu kegiatan seminar di RSU, dan rencana di jangka panjang akan dilakukan kegiatan atau sosialisasi langsung di Kecamatan dengan melibatkan masyarakat”, kata Fanggidae.

  • Bagikan