Scroll Ke bawah untuk melanjutkan

Pantai Oesina Makin “Cantik”

Krue komunitas wartawan sehati sesuara

Senin, 27 Agustus 2028
Laporan : Ellena Christine

Krue komunitas wartawan sehati sesuara

Kupang, flobamora-spot.com – Oesina. Siapa tak kenal nama ini. Oesina merupakan sebutan warga lokal untuk pantai Air Cina, sebuah destinasi pantai di wilayah Barat Kabupaten Kupang, provinsi Nusa Tenggara Timur.
Minggu (26/8/2018) kemarin flobamora-spot.com berkesempatan berkunjung ke sana bersama teman – teman Komunitas Wartawan Sehati Sesuara (KWSS). Saya terpesona ketika memasuki pantai yang dipenuhi tumbuhan pohon duri dan bidara.
Sejuk sekali. Itu kesan pertama.

Setelah beristrahat sejenak kami coba melangkah ke pantai untuk menikmati keindahannya. Wooow luar biasa pantai ini. Cantik dan eksotik karena pasir putihnya juga kejernihan air pantai itu diikuti dengan penyediaan beberapa lopo permanen tempat pengunjung berteduh dari sengatan Matahari.
Kami tidak mau ketinggalan moment. Masing-masing beraksi baik melakukan swafoto dengan kamera HP maupun memanfaatkan kamera Canon yang dibawa beberapa teman.


Dalam hitungan saya ada 8 lopo permanen dan beberapa lopo darurat yang disediakan pengelola destinasi wisata. “Itu lopo yang dibuat oleh warga pengelola rumput laut”, kata Hendrik Misa seorang rekan wartawan.
Pantai ini makin cantik karena mendapat perhatian serius dari Pemerintah Kabupaten Kupang.
“3 tahun lalu pantai ini dipenuhi rumput di bawah pohon tempat pengunjung beristrahat dan makan sebelum mandi atau berfoto di pantai”, kata Hendrik lagi.

Perhatian pemerintah tidak hanya di area pantai tetapi akses jalan masuk juga sudah dihotmix hanya 2 km dari pinggir jalan trans Kupang – Tablolong kondisinya agak buruk karena belum ditingkatkan dari Lapisan Penetrasi ke Hotmix.

Obyek Wisata jadi Tempat pertemuan dan Arisan KWSS
Komunitas Wartawan Sehati Sesuara akan menyasar tempat-tempat wisata yang bisa di jangkau di pulau Timor. Selain sebagai tempat pertemuan dan arisan kehadiran KWSS di sana untuk mendorong dunia pariwisata NTT.
“Hari ini kita di Pantai Air Cina, bulan depan (September) kita di Pantai Lasiana. Saya sudah kontak Kadis Pariwisata provinsi NTT dan beliau bersedia untuk kita bertemu dan diskusi tentang bagaimana memajukan pariwisata bersama KWSS”, kata Sintia Pella, Ketua KWSS dalam pertemuan di pantai Air Cina.
Menurut dia, dengan menulis berita di media masing-masing obyek wisata itu bisa dikunjungi banyak wisatawan baik domestik maupun mancanegara.
Untuk diketahui saat ini ada sekitar 30 media online, elektronik dan cetak tergabung dalam komunitas ini. Juga tergabung kalangan profesi seperti dokter dan beberapa bidan dari Klinik King Care Kupang.
“Saat ini kita tidak bisa menjadi single fighter. Kita harus bersama karena itu komunitas ini menjadi wahana tepat. Media – media besar yang sedang eksist di NTT karena grup kalo tidak mereka tidak bertahan”, kata dr. Egon direktur Klinik King Care.

Kawasan pantai Oesina dipenuhi pohon duri dan bidara

Dalam pertemuan kemarin anggota Komunitad Wartawan Sehati Sesuara yang hadir membahas pengurus definitif dan Visi Misi agar ke depan Komunitas ini tidak disebut berjalan tanpa arah.
“Visi misi itu jadi pedoman. Ada apa-apa kita kembali ke visi misi awal kita”, kata Yos wartawan Fakta Hukum.
Seluruh anggota komunitas berharap semua yang direncanakan berjalan baik demi mewujudkan kesejahteraan bersama.
Untuk mecapai obyek wisata ini anda bisa memanfaatkan jasa mobil rental dan ojek seharga 50.000 – 100.000 (tergantung nego) dari kota kupang dengan jarak tempuh sekitar 25 km.
Ayo jangan ketinggalan datang dan nikmati indahnya pantai Air Cina di Kupang Batat kabupaten Kupang provinsi NTT.

  • Bagikan